Pages

Sabtu, 14 April 2012

Review: Madrid Tundukkan Gijon di Bernabeu

 - Real Madrid berhasil mengakhiri perjuangan alot yang ditunjukkan Sporting Gijondengan skor 3-1, di Santiago Bernabeu, Minggu (15/4) dini hari tadi.

Bermain di depan pendukung sendiri membuat Madrid menggebrak sejak menit awal. Tetapi pertahanan ketat yang diperagakan oleh Gijon membuat Los Blancos kesulitan untuk mengembangkan permainan.

Malah sebaliknya, peluang di pertandingan ini terlebih dulu menyapa Gijon di menit ke-14 melalui Oscar Trejo. Usai merebut bola dari Alvaro Arberloa, Trejo melepas tendangan keras ke arah gawang Madrid. Namun peluang yang didapat tim tamu harus berhenti di tanganIker Casillas yang masih sigap mengamankan gawangnya.

Setelah sempat tertekan, Madrid kemudian berhasil mencetak mencetak gol pada menit ke-29 melalui tandukan Gonzalo Higuain. Sayangnya wasit tidak mengesahkan gol ini, karena Higuain sudah berada dalam posisi offside sebelum menanduk bola.

Semenit berselang petaka menghampiri tuan rumah. Wasit memutuskan memberikan Gijon hadiah penalti setelah Sergio Ramos terlihat handsball di kotak terlarang. Miguel de las Cuevas dengan tenang mengambil eksekusi penalti untuk membuat Gijon unggul 1-0 di menit 30.

Dalam keadaan tertinggal Madrid tampil semakin beringas. Dan karuan saja di menit ke-37, tuan rumah berhasil mengejar ketertinggalan. Bola umpan jauh yang dilepaskan Sergio Ramos berhasil dimaksimalkan menjadi sebuah gol oleh Gonzalo Higuain dengan tandukan kepalanya. Skor imbang 1-1 bertahan hingga jeda turun minum.

Di babak kedua, Jose Mourinho memasukkan Karim Benzema dan Angel Di Maria untuk menggantikan Nuri Sahin dan Jose Callejon. Pergantian ini cukup efektif untuk membuat serangan El Real menjadi lebih hidup pada awal babak kedua.

Menit ke-64, Madridista di Santiago Bernabeu bergemuruh ketika Lora menjatuhkan Di Maria di area terlarang. Madrid meminta wasit memberikan hadiah penalti, namun permintaan mereka tidak digubris sang pengadil lapangan itu.

Akhirnya, melalui tekanan yang konstan, gawang Gijon harus jebol juga untuk kedua kalinya. Cristiano Ronaldo berhasil membawa Madrid memimpin di menit ke-74 dengan sundulannya memanfaatkan umpan silang Angel Di Maria.

Nasib buruk semakin mendekati Gijon setelah Canella diusir keluar wasit akibat mengantongi kartu kuning kedua. Tidak ada protes dari Canella, pemain ini menerima keputusan wasit yang mengusirnya setelah melakukan pelanggaran kepada Di Maria.

Real Madrid kemudian menutup pertandingan dengan skor 3-1 berkat gol Karim Benzema di menit ke-82. Benzema berhasil memanfaatkan lubang yang ditinggalkan Canella di sisi kiri pertahanan Gijon dengan memaksimalkan umpan dari Mesut Ozil.

Kemenangan ini membuat Madrid untuk sementara berhasil duduk nyaman di puncak klasemen dengan keunggulan 7 poin dari Barcelona di peringkat kedua. Barca berkesempatan mereduksi poin jika mereka berhasil menaklukkanLevante di pertandingan berikutnya.

Starter Kedua Tim:
Real Madrid (4-2-3-1): Casillas; Arbeloa, Sergio Ramos, Pepe, Marcelo; Sahin, Kedhira; Ozil, Callejon, Cristiano; Higuain.

Sporting Gijon (4-5-1): Juan Pablo; Galvez, Botia, Hernandez, Canella; Moises, Lora; Damian Suarez, Trejo, De las Cuevas; Sangoy.   (bola/mac)

0 komentar:

Posting Komentar