Pages

Kamis, 12 Juli 2012

AVB Sambut Vertonghen dan Sigurdsson

 AVB Sambut Vertonghen dan Sigurdsson
- Bos Tottenham Hotspur, Ander Villas-Boas, menyambut kedatangan pemain baru mereka, Jan Vertonghen dan Gylfi Sigurdsson.

AVB masuk menggantikan pelatih lama Spur,Harry Rendknapp, yang dipecat karena dianggap gagal untuk membawa The Lilywhites masuk ke Liga Champions.

Pelatih muda ini langsung bergerak cepat di bursa transfer dan telah berhasil mendatangkan dua pemain muda yang berbakat. Villas-Boas menganggap bahwa kehadiran Vertonghen dan Sigurdsson akan bisa membantu Tottenham untuk berbuat banyak di musim depan.

"Mereka memberi kami banyak solusi," ungkap AVB.

"Sigurdsson memiliki dampak yang sangat besar di Liga Premier musim lalu."

"Kami bersyukur karena dia lebih memilih Tottenham meskipun banyak tawaran yang datang kepadanya."

Jan sangatlah berpengalaman dan bisa bermain di berbagai posisi. Ini juga merupakan hal lain yang sedang kami cari untuk membangun skuad kami."

Kegagalan untuk masuk ke dalam Liga Champions mungkin akan menjadi motivasi tersendiri bagi tim ini untuk melakukan hal yang terbaik demi memenangkan trofi di musim depan.  (sun/bgn)

0 komentar:

Posting Komentar